Aku
si “Perempuan Melankolis-Plegmatis”
Tipe ini merupakan kombiasi dua tipe
yang sifatnya introver.
Dari sisi penampilan, orang ini
sangat pendiam.
Mereka juga jarang mau memulai
pembicaraan dengan orang lain dan lebih memilih menjadi pendengar.
Tipe ini sangat tertutup dan
kadang-kadang terlihat lebih asyik sendiri.
Mereka juga sangat menghargai
pertemanan dan persahabatan, tapi lebih menyukai belajar dan membaca sendiri
selama berjam-jam daripada bersosialisasi dengan teman-temannya.
Si melankolis-plegmatis ini sangat hebat dalam perencanaan jangka panjang, mengorganisasi, dan sangat memerhatikan hal-hal detail.
Si melankolis-plegmatis ini sangat hebat dalam perencanaan jangka panjang, mengorganisasi, dan sangat memerhatikan hal-hal detail.
Tipe ini biasanya percaya bahwa
sukses harus dicapai dengan cara yang benar dan ideal, misalnya dengan menempuh
pendidikan yang setinggi-tingginya, termasuk mengambil magister dan doktoral.
Sisi plegmatis-nya cenderung
menghindari konfrontasi berlebihan walaupun tetap harus memperhatikan
kebenaran.
Sifatnya pasif.
Contohnya,walaupun memiliki beberapa
teman sendiri, mereka jarang sekali berinisiatif untuk lebih dahulu menghubungi
mereka.
Tipe orang ini justru merasa tertekan atau tidak nyaman berada dalam keramaian dan bersosialaisasi dengan orang banyak.
Mereka cenderung menolak atau berkata 'tidak' saat menerima permohonan dari orang lain.
Orang yang tidak tau sifatnya
mungkin akan menganggap mereka sombong atau lebih mementingkan diri sendiri.
Kenyataannya mereka terlalu
berhati-hati, penuh pertimbangan, dan benaknya banyak dimasuki pikiran-pikiran
negatif tentang permohonan tersebut.
Kecenderungan sisi melankolis-nya yang suka memikirkan segala sesuatu secara mendalam digabungkan dengan sisi plegmatis yang peka terhadap hubungan dengan orang lain sering menyebabkan orang tipe ini merasakan luka hati dan kekecewaan mendalam sampai depresi jika dikecewaan orang-orang terdekatnya.
Kecenderungan sisi melankolis-nya yang suka memikirkan segala sesuatu secara mendalam digabungkan dengan sisi plegmatis yang peka terhadap hubungan dengan orang lain sering menyebabkan orang tipe ini merasakan luka hati dan kekecewaan mendalam sampai depresi jika dikecewaan orang-orang terdekatnya.
Aku si “Perempuan Senja & Hujan”
Aku adalah seorang perempuan penyuka
HUJAN dan SENJA..
Bagiku hujan dan senja adalah sebuah
perpaduan yang menarik..
Mereka bertentangan namun saling melengkapi keindahan masing-masing.. ☺
Mereka bertentangan namun saling melengkapi keindahan masing-masing.. ☺
Aku si “Perempuan Lensa dan Melodi”
Aku suka konsep fotografi..
Seakan-akan momen yang ditangkap
lensa akan tetap di sana untuk selamanya..
Dan mereka memang tetap ada, bahkan
saat dunia berputar dan berubah..
Kenangan yang tercetak pada lembaran
foto itu tidak pernah berubah..
Bagiku, fotografi dan musik sama-sama
merupakan bagian dari seni..
Keinginan untuk menyampaikan
sesuatu..
Obsesi untuk mencari nada yang
tepat, atau menciptakan bait lagu yang sempurna..
Keinginan memotret objek yang
istimewa atau mengabadikan satu fragmen kenangan..
Aku
si “Perempuan Yang Hidup Dalam Waktu”
Setiap orang punya cara sendiri
bagaimana hidup dalam waktu..
Artinya, setiap orang punya cara
sendiri bagaimana memperlakukan waktu yang mereka miliki..
Meskipun kelak kita berpisah, atau
salah satu diantara kita pergi lebih dulu, waktu sudah merekam kenangan kita,
kini, disini dan selamanya..
Created by : Yuan Satyarini "Hariku, Hatiku dan Hidupku"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar